Kamis, 28 Juni 2012

= Kongkalikong

KONGKALIKONG

Dulu waktu aku kecil pernah melihat film King Kong 
Seekor gorila raksasa yang mudah marah dan suka merusak, akan tetapi hatinya masih tersisa untuk sebuah cinta
Mungkin pelajaran yang bisa diambil dari film itu adalah jika suatu makhluk masih mempuyai rasa cinta maka semua sifat kebinatangannya bisa dikurangi bahkan mungkin dihilangkan atau bahkan mungkin karena cinta maka dari seekor makhluk yang terlahir sebagai King Kong bisa menjadi makhluk seperti manusia yang mempunyai jiwa, cinta, kasih sayang dan kemanusiaan

Tapi saya tidak tahu apakah King Kong itu ada kaitannya dengan kongkalikong ?
Selanjutnya, apakah didalam kongkalikong itu masih tersisa rasa cinta kepada sesama ?
Kong yang kalikong ini mungkin cenderung tidak mempunyai rasa cinta atau kasihsayang
Kong X Kong, gorila X gorila = saya tidak tahu hasil dari perkalian tersebut, yang pasti akan sangat mengerikan karena gorilanya jadi banyak sekali, bahkan mungkin akan terjadi pertarungan antar gorila tersebut.

Setiap pilihan mempunyai konsekuensi, semoga kita selalu bisa melakukan pilihan yang terbaik dalam hidup ini.

by : wijanarko ( admin MAM )
25 Juni 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar